Senator Amerika Serikat asal Massachusetts, Elizabeth Warren, mengungkapkan bahwa Presiden Donald Trump tengah mempertimbangkan untuk mencopot Jerome Powell dari jabatannya sebagai Ketua Federal Reserve (The Fed). Pernyataan ini disampaikan Warren pada Kamis (26/03), mengutip laporan dari Bloomberg.
“Semua kekuasaan dikonsentrasikan pada satu orang. Tidak ada posisi yang aman, bahkan Ketua The Fed bisa terancam,” ujar Warren, mengkritik langkah Trump yang dinilai berlebihan dan melanggar batas hukum terhadap lembaga independen.
Ketegangan antara Trump dan Powell memanas setelah Trump mendesak pemangkasan suku bunga secara cepat, sementara Powell tetap menahan suku bunga sebanyak tiga kali sepanjang awal tahun ini. Isu ini mencuat setelah pertemuan Powell dengan pejabat tinggi Departemen Keuangan AS dan internal The Fed untuk membahas arah inflasi.
Warren menyebut tindakan ini berpotensi membahayakan independensi The Fed dan mencerminkan kecenderungan Trump untuk mencampuri kebijakan ekonomi demi kepentingan politiknya.