Grafik terbaru menunjukkan tren signifikan dalam nilai aset tak berwujud atau intangible assets secara global antara tahun 1996 hingga 2023. Data dari World Intellectual Property Organization (WIPO) mengungkapkan bahwa pada 2023, perusahaan memiliki aset tak berwujud senilai US$61,9 triliun, meningkat hampir sepuluh kali lipat dari US$6 triliun pada 1996.
Pertumbuhan luar biasa ini mencerminkan perubahan mendasar dalam ekonomi global, yang sebelumnya didominasi oleh aset fisik kini beralih ke aset digital. Aset tak berwujud kini memainkan peran penting dalam pertumbuhan bisnis modern dan menjadi sektor yang terlalu besar untuk diabaikan.
Namun, perlu dicatat bahwa analisis ini bersifat internal dan bukan merupakan saran investasi. Kami dari IDNKripto tidak terafiliasi dengan proyek-proyek yang dibahas. Sebagai informasi, investasi dalam aset crypto memiliki risiko tinggi, dan kami menyarankan pembagian portofolio yang bijaksana, dengan 70% untuk Bitcoin dan maksimal 3% untuk altcoin.