Charles Hoskinson Prediksi Ethereum Tidak Akan Bertahan Lebih dari 10 Tahun, Apa Alasannya?

Charles Hoskinson Ramal Ethereum Tidak Akan Bertahan 10 Tahun

Charles Hoskinson, pendiri Cardano (ADA), baru-baru ini mengeluarkan pernyataan mengejutkan dengan memprediksi bahwa Ethereum (ETH) tidak akan bertahan lebih dari 10 hingga 15 tahun ke depan. Hoskinson berpendapat bahwa semakin bergantungnya Ethereum pada jaringan Layer 2 justru akan mengurangi kekuatan dari jaringan aslinya.

“Dalam pandangan saya, Ethereum mungkin tidak akan bertahan lebih dari sepuluh hingga lima belas tahun. Layer 2 akan terus menyedot semua keuntungan utama, dan pada akhirnya, pengguna akan mulai mencari alternatif lain,” ujar Hoskinson dalam sebuah video yang diunggah di saluran YouTube pribadinya pada Rabu (23/04).

Baca Juga : Pendiri Cardano Prediksi Bitcoin Bisa Capai US$250 Ribu Tahun Ini

Hoskinson juga mengkritik Ethereum karena semakin rumit dikelola, karena ketergantungan pada solusi eksternal untuk mengatasi masalah stabilitas. Ia bahkan menyamakan masa depan Ethereum dengan perusahaan-perusahaan seperti Myspace dan Blackberry, yang dulu populer namun akhirnya tertinggal oleh inovasi yang lebih baru.

Pernyataan Hoskinson tersebut memicu pro dan kontra di komunitas crypto, dengan beberapa pihak menyindir bahwa Hoskinson malah menjiplak konsep dari Ethereum dan membuatnya lebih buruk, sementara sekarang ia meramalkan kehancurannya.

Menariknya, selain Vitalik Buterin, Hoskinson sendiri juga merupakan salah satu pendiri Ethereum.

Not Financial Advice (NFA). Do Your Own Research (DYOR).

Tinggalkan Balasan